Berita KKIHBerita KKIH

Kepada YTK teman-teman KKIH

Terima kasih kepada umat KKIH yang sudah berpartisipasi di acara Pendalaman Iman dan Misa tercatat ada:
17 participant pendalaman iman bersama Romo Albertus Joni SCJ.
20 participant bersama Romo Rosaryanto OSC.
39 participant Misa bersama Romo John Taosan.
Terima kasih juga untuk Elly dan Olivia yang sudah mengadakan acara virtual performance dalam rangka Father’s day di misa KKIH tanggal 14 Juni.

Ada beberapa pengumuman yang ingin disampaikan :

  1. Pendalaman Iman bersama Romo Hadi Sasmita SJ yang akan dilaksanakan
    Hari/Tanggal : Jumat, 19 Juni 2020
    Waktu : pk 8 malam
    Tema : “Berelasi dengan Allah untuk mengenali kehendak-Nya”
    ID Meeting dan password akan diumumkan kemudian
  2. Pengumpulan Dana untuk menyumbang teman-teman kita di Indonesia yang terkena dampak Corona Virus
    Terima kasih untuk kemurahan hati semua umat KKIH yang sudah turut berpartisipasi menyumbang dananya
    Dana disumbangkan ke
    – Gereja St. Paulus Bandung (Romo Anton Sulas) untuk pembelian sembako
    – Gereja St. Helena Tangerang (Romo Eko) untuk pembelian sembako
    – KWI Pusat Jakarta Yayasan Karina (Romo Fredy Rante) untuk pembelian APD (Alat Pelindung Diri)

Sembako untuk dibagikan kepada tukang becak, ojek, gojek, supir angkot dan buruh harian yang terkena dampak pandemik.
APD untuk para relawan, dokter, perawat yang bekerja di garis depan membantu korban yang terjangkit corona virus.
Terima kasih kepada Kathleen yang sudah mentransfer dana.

  1. Musim Hurricane sudah tiba, dari pengalaman sebelumnya sebaiknya kita menyiapkan diri.
    Mudah-mudah kali ini tidak banjir lagi, sehingga harus mengungsi dsb.
    Kita sebagai keluarga besar KKIH sebaiknya bersatu saling membantu untuk menghadapi hurricane.
    Kita membagi KKIH menjadi wilayah, pembagian wilayah ini tidak bertujuan untuk memisah-misahkan tapi justru bertujuan untuk mempermudah dalam hal memberikan bantuan untuk teman yang membutuhkan agar kita bersatu sebagai keluarga besar KKIH.
    Bantuan dapat berupa info, koordinir tempat mengungsi bila diperlukan, dan sebagainya.
  • Koordinator Wilayah Katy : Agus dan Yuly
  • Koordinator Wilayah Sugar Land : Tantra dan Julianti
  • Koordinator Wilayah Houston: Rufina
  • Koordinator Wilayah NW Houston: Djoni Sidarta

Umat yang memerlukan bantuan harap menghubungi koordinator wilayah masing-masing.

Sekian pengumuman

Tuhan Yesus memberkati kita semua
Terima kasih

Windra/Kathleen